Talk Show dan Sidang Tahunan IMABA Ke-II Se Nusantara



Yogyakarta, 29 Desember 2014 bertempat di gedung multi purpose Universitas Islam Negri Sunan kalijaga Yogyakarta, Dewan Pengurus Wilayah Ikatan Mahasiswa Bata-Bata (DPW IMABA) yang bekerja sama dengan Badan Eksekutif Mahsiswa Jurusan Perbandingan Madzab dan Hukum Fakultas Syariah dan Hukum (BEM-J PMH) UIN SUKA Yogyakarta menyelenggarakan talkshow akhir tahun 2014. Acara tersebut merupakan seremonial dari acara rutin DPP IMABA yang diadakan setiap dua tahun sekali yaitu sidang tahunan.
                Acara talkshow yang bertemakan “Peran Santri dalam Melestarikan Budaya yang Bebas Narkoba” merupakan sebuah bentuk keprihatinan akan permasalahan narkoba dikalangan mahasiswa khususnya dan masyarakat pada umumnya. Juga merupakan tekad mahasiswa santri khususnya alumni santri bata-bata dalam mentranformasikan budaya pesantren yang dikira bisa mencegah mahasiswa dan seluruh kalangan agar tidak terjerumus di ranah nista tersebut.
                 Tampak hadir pada acara tersebut Bambang Wiriyanto, S.Si perwakilan dari (Badan Narkotika Nasional Propinsi) BNNP DIY dan KH. Djadul Aula perwakilan (Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama) PWNU DIY sebagai pembicara, juga dihadiri oleh Dekan Fakultas Syariah dan Hukum Prof. Noorhaidi, M.Phil., Ph.D, Inisiator IMABA KH. Abdul Adim, Perwakilan Dewan Pengurus & Dewan Madrasiyah PP. Mambaul Ulum Bata-bata, Ketua dan jajaran Ikatan Alumni Bata-bata (IKABA), dan ketua umum beserta jajaran Dewan Pengurus Pusat IMABA, serta hampir 500 audien dari berbagai daerah.
                Noorhaidi sangat mengapresiasi acara yang diadakan oleh IMABA karena dalam melestarikan budaya dan mendukung mahasiswa yang bebas narkoba dikira sangat penting untuk kemajuan bangsa khususnya pada institusi pendidikan yang sudah mulai menjadi lingkungan prospek dalam pengedaran dan keberlangsungan aktifitas narkoba yang sangat tidak diingikan dan mencoreng citra pendidikan di Indonesia. “oleh karena itu, dengan adanya acara ini saya melihat adanya geliat semangat dari kaum santri untuk melestarikan budaya yang bebas narkoba”, ungkapnya.
                Kemudian di tambahkan oleh Ketum DPP IMABA Muhammad Salim, S.Sy bahwa imaba menyikapi fenomena narkoba di lingkungan mahasiswa sangat serius dalam mendukung masyarakat yang bebas narkoba, karena ini merupakan lanjutan dari sosialisasi yang pernah diadakan oleh imaba di Jakarta pada 2013. “Saya berharap pelestarian budaya yang bebas narkoba tidak hanya berlangsung saat acara ini saja, akan tetapi tetap berlangsung sampai nanti. Sehingga kedepan mampu memberikan nilai positif bagi keunggulan santri dan organisasi imaba”, harapnya.



Penutupan Sidang Tahunan Imaba Ke 2 2014
Kaliurang – setelah melalui tahapan persidangan selama 2 hari, rapat tahunan Ikatan Mahasiswa Bata-bata ke-2 di Hotel ngesti laras kaliurang, sleman, yogkakarta berakhir sukses. Dalam laporan yang disampaikan panitia penyelenggara yang diwakili ketua panitia burhanuddin bahwa jumlah peserta ... dari DPP, DPW dan DPD Ikatan Mahasiswa Bata-bata (IMABA).